Soal PAS/UAS Kelas 2 Tema 1 Kurikulum 2013 Tahun 2019 dan Kunci Jawaban


Soal PAS/UAS Kelas 2 SD Semester 1 Kurikulum 2013 Revisi 2018 akan kami sajikan lengkap dengan kunci jawaban di halaman ini. Soal-soal UAS atau yang saat ini dikenal sebagai PAS atau Penilaian Akhir Semester Ganjil berdasarkan Kompetensi Dasar terbaru yang dipadukan dengan buku guru dan buku siswa kelas 2 SD tema 1.
Soal PAS/UAS Kelas 2 Tema 1 Kurikulum 2013 Tahun 2019 dan Kunci Jawaban

Materi kelas 2 Tema 1 memiliki judul Hidup Rukun. Dalam tema ini terdiri dari 4 subtema yakni Hidup rukun Rumah, Hidup Rukun bersama teman bermain, hirup Rukun di Sekolah dan Hidup Rukun bersama Masyarakat. Berdasarkan tema dan subtema tersebut maka bisa dibayangkan bahwa pada tema kali ini teks yang disajikan mengenai hidup rukun.

Sedangkan untuk materi Pelajaran Matematika kelas 2 SD tema 1 tentang bilangan, operasi bilangan, dan soal cerita operasi bilangan. Untuk mengenai bilangan seputar materi tentang lambang bilangan atau penulisan bilangan dalam bentuk huruf dan angka. Sedangkan operasi yang disajikan masih berkenaan dengan operasi penjumlahan dan pengurangan namun juga terdapat soal cerita dari materi tersebut. Untuk lebih detilnya bisa langsung disimak di bawah ini.

Soal PAS/ UAS Kelas 2 SD Tema 1 Kurikulum 2013 dan Jawaban


Soal PAS Pilihan Ganda Tema 1 Kelas 2 Kurikulum 2013

Untuk soal no 1 dan 2

Kita semua menginginkan suasana damai di rumah. Kedamaian terjadi karena adanya kerukunan. Ayah dan ibu rukun. Kakak dan adik rukun. Semua anggota keluarga menjaga kerukunan di rumah.

1. Kita selalu menginginkan suasana ….. di rumah. (a)
a. Damai
b. Berisik
c. Ramai

2. Semua anggota keluarga harus menjaga kerukunan di… (c)
a. Jala raya
b. Pasar
c. Rumah

Untuk soal no 3 sampai 5
Suatu hari ayah membawakan buah tangan untuk Mutiara dan Udin. Mutiara mendapatkan buku cerita. Udin mendapatkan mainan. Mutiara dan Udin berterima kasih kepada ayah dan ibu. Mutiara dan Udin tidak saling berebut oleh-oleh. Ayah dan ibu bahagia melihat buah hati mereka selalu rukun.

3. Ayah dan ibu bahagia melihat buah hati mereka selalu rukun. Arti dari buah hati yaitu… (a)
a. Anak-anak
b. Tetangga
c. Masyarakat

4. Mutiara dan udin selalu …. Di rumah. (a)
a. Rukun
b. Bertengkar
c. Berisik

5. Suatu hari ayah membawah buah tangan untuk mutiara dan udin.
Buah tangan adalah… (b)
a. Buah yang berbentuk tangan
b. Oleh-oleh
c. Buah yang di pegang tangan

6. Ayah dan ibu bahagia melihat buah hati mereka selalu rukun. Arti dari buah hati yaitu… (a)
a. Anak-anak
b. Tetangga
c. Masyarakat

7. Mutiara dan udin selalu …. Di rumah. (a)
a. Rukun
b. Bertengkar
c. Berisik


8. 7 puluhan sama dengan… (a)
a. 70
b. 7 dan 10
c. 10 dan 7

9. Udin mempunyai 10 susun buku. Setiap susun berisi 10 buku. Berapakah semua jumlah buku udin? (c)
a. 20
b. 120
c. 100

10. Seratus tiga puluh delapan jika di tulis dengan angka adalah… (b)
a. 1308
b. 138
c. 100308

11. Lambang negara indonesia adalah… (c)
a. Padi dan kapas
b. Kepala banteng
c. Garuda pancasila

12. Dasar negara kita adalah… (a)
a. Pancasila
b. Damai
c. Merdeka

13. Kemanusiaan yang adil dan beradap merupakan bunyi sila ke… (2)
a. 1
b. 2
c. 3

14. Pada sila ke 3 berbunyi… (b)
a. Kemanusiaan yang adil dan beradap
b. Persatuan indonesia
c. Kerakyatan yang di pimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan


15. Gambar di sampingterletak pada sila no… (a)
a. 1
b. 5
c. 3



16. Mutiara dan udin saling… (a)
a. Menyayangi
b. Bertengkar
c. Tidak perduli

17. Beribadah bersama keluarga termasuk kegiatan… (b)
a. Tercela
b. Terpuji
c. Tidak baik

B. Soal UAS  Isian Singkat Kelas 2 SD Tema 1 Kurikulum 2013 Revisi 2018

1. Setiap hari udin selalu gemar membaca…. Di rumah. (Buku)
2. Mutiara senang….  Pekerjaan Udin.(Membantu)
3. Tinggi hati artinya… (sombong)
4. Kita harus rendah hati agar… (di senangi semua orang)
5. Udin pernah menjadi juara menggambar, tetapi udin tidak… (sombong)
6. Tuliskan dalam kalimat 784. (tujuh ratus delapan puluh empat)
7. Tuliskan lambang bilangannya “empat ratus lima puluh sembilan”. (459)
8. ……… sampah pada tempatnya! (buanglah)
9. 100 + 20 + 6 = “seratus dua puluh enam”, tuliskan dalam lambang bilangan! (126)
10. satuan dari lambang bilangan 723 adalah… (3)

C. Contoh Soal Uraian Tema 1 Kelas 2 SD Kurikulum 2013

1. Tuliskan sikapmu di sekolah sesuai dengan sila pertama!(membaca doa sebelum dan sesudah pelajaran)
2. Tuliskan butir-butir pancasila!(1. Ketuhanan yang maha esa. 2.kemanusiaan yang adil dan beradap, 3. Persatuan indonesia, 4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan, 5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia.)
3. Apa isi pancasila butir ke 3? (persatuan indonesia)
4. Tuliskan butir pancasila ke 5 !(keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia)

5. tulislah sila pancasila yang berlambang berikut! (ketuhanan yang maha esa)






Itulah soal UAS/PAS kelas 2 SD Tema 1 Kurikulum 2013. Semua soal tersebut terdapat dalam materi di buku siswa Kurikulum 2013. Untuk download soal lebih lengkap versi Word bisa di unduh di bawah ini.

Download Soal PAS Kelas 2 SD Kurikulum 2013 Tema 1 - Unduh Dicini

Download Juga:
Soal Pas Kelas 2 Kurikulum 2013 Tema 2 tahun 2019
Soal Pas Kelas 2 Kurikulum 2013 Tema 3 tahun 2019
Soal Pas Kelas 2 Kurikulum 2013 Tema 4 tahun 2019

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Soal PAS/UAS Kelas 2 Tema 1 Kurikulum 2013 Tahun 2019 dan Kunci Jawaban"

Posting Komentar